Kisi-kisi PAS 2022 Kelas 9

Kisi-kisi PAS 2022 Kelas 9

IPA

Sistem Reproduksi Manusia

Pada subbab sistem reproduksi manusia, teman-teman akan mempelajari:

  1. pembelahan sel
  2. Gametogenesis
  3. Organ reproduksi Laki-laki dan perempuan
  4. Siklus menstruasi, fertilisasi, dan kehamilan
  5. Penyakit pada organ reproduksi

Sistem Reproduksi Tumbuhan

Sistem Reproduksi pada tumbuhan ada dengan cara vegetatif dan generatif.

Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

Pewarisan sifat berasal dari materi genetik yang menentukan warna kulit, bentuk rambut, hidung atau bahkan beberapa jenis penyakit. Molekul yang berperan sebagai materi genetik adalah asam nukleat yang terdiri dari DNA dan RNA.

Listrik Statis

Listrik yang tercipta pada saat muatan listrik terbentuk pada suatu benda dan merupakan muatan listrik diam. Pada bab ini, teman-teman akan mempelajari tentang:

  1. Muatan Listrik
  2. Hukum Coulomb
  3. Medan Listrik
  4. Potensial Listrik
  5. Induksi Listrik

Listrik Dinamis

Listrik dinamis adalah listrik yang bisa bergerak dan terjadi karena ada arus listrik searah atau bolak balik.

IPS

Interaksi Antarnegara Asia dan Negara Lainnya

Pada materi ini, teman-teman akan mempelajari mengenai benua-benua, kondisi alam negara-negara di dunia, dinamika penduduk, dan pengaruh perubahan ruang dan interaksi antarruang.

Perubahan Sosial Budaya dan Globalisasi

Pada materi ini, teman-teman akan mempelajagi bahwa perubahan sosial adalah bagian dari perubahan kebudayaan yang mencakup kesenian, ilmu pengetahuan, teknologi, dan filsafat. Teman-teman jua akan mempelajari faktor-faktor yang menyebabkan dan menghambat perubahan sosial budaya