Lengkap! Ranking Universitas di Indonesia tahun 2020

Memilih universitas bisa jadi sangat sulit karena banyak yang harus dipertimbangkan. Mulai dari keinginan diri sendiri dan orang tua, biaya, jarak~ Seperti pada artikel Tips Menentukan Jurusan Kuliah, mimin sempat menyinggung ranking universitas. Pada artikel kali ini, mimin akan memberikan update ranking universitas di Indonesia terbaru di 2020 dari QS World University Ranking hingga klasterisasi Kemendikbud.

Rangking Universitas di Indonesia 2020, apa pentingnya?

Apa sih pentingnya tahu ranking universitas itu? Aku udah tau kok universitas yang bagus mana!

Mengetahui ranking universitas itu penting agar kita bisa mendapatkan penilaian secara objektif dan terukur dari lembaga yang memiliki kredibilitas. Dengan memiliki data yang andal, yaitu ranking tadi, kita bisa mengambil keputusan dengan lebih baik. Kita bisa mempertimbangkan ranking dalam faktor-faktor yang menjadi konsiderasi kenapa kita milih kuliah (atau mendaftar) di universitas itu.

Cek artikel terbaru Clear lainnya juga ya!

Klasterisasi Perguruan Tinggi dari Kemedikbud 2020

Tujuan dari klasterisasi ini untuk Kemendikbud dan perguruan tinggi adalah perbaikan terus-menerus dengan klasterisasi sebagai pengukur untuk melaksanakan pembinaan. Indikator dan bobot dalam pelaksanaan klasterisasi adalah input, proses, output, dan outcome. Input salah satunya adalah dosen berpendidikan S3, proses salah satunya adalah akreditasi institusi BAN-PT, output salah satunya adalah kinerja penelitian, serta outcome salah satunya adalah kinerja inovasi.

Akan ada lima klaster perguruan tinggi. Untuk klaster pertama adalah perguruan tinggi berikut:

  1. Institut Pertanian Bogor
  2. Universitas Indonesia
  3. Universitas Gadjah Mada
  4. Universitas Airlangga
  5. Institut Teknologi Bandung
  6. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
  7. Universitas Hasanuddin
  8. Universitas Brawijaya
  9. Universitas Diponegoro
  10. Universitas Padjadjaran
  11. Universitas Sebelas Maret
  12. Universitas Negeri Yogyakarta
  13. Universitas Andalas
  14. Universitas Sumatera Utara
  15. Universitas Negeri Malang

Ranking Webometrics 2020

Webometrics merupakan lembaga yang diinisiasi oleh Cybermetrics Lab dari lembaga riset asal Spanyol, yaitu Consejo Superior de Investigaciones Científicas (CSIC). Perangkingan didasarkan pada keberadaan web universitas, keterbukaan, serta kemudahan aksesnya, dengan tujuan bahwa web universitas merupakan cara untuk memperkenalkan universitas pada masyarakat global.

10 univeristas terbaik di Indonesia versi webometrics adalah:

  1. Universitas Indonesia (ranking dunia 693)
  2. Institut Teknologi Bandung (ranking dunia 891)
  3. Universitas Brawijaya (ranking dunia 1170)
  4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ranking dunia 1211)
  5. Universitas Telkom (ranking dunia 1436)
  6. Universitas Gadjah Mada (ranking dunia 1486)
  7. Universitas Airlangga (ranking dunia 1541)
  8. Universitas Sumatera Utara (ranking dunia 1565)
  9. Universitas Diponegoro (ranking dunia 1739)
  10. Universitas Sebelas Maret (ranking dunia 1898)